3 Bagian dalam IELTS Speaking Test

Seperti apa sih Sesi Speaking?

Jika sesi Listening, Reading, dan Writing dilakukan secara berturut-turut tanpa jeda istirahat, tidak demikian dengan tes Speaking. Kamu akan diminta menunggu hingga giliranmu tiba. Sesi speaking dilakukan langsung (face-to-face) dengan examiner. Durasinya singkat loh! Hanya 11-14 menit. Setiap tes akan direkam oleh panitia untuk tujuan pemantauan dan keamanan

Sesi ini terdiri dari:

  • Pemeriksaan ID dan Salam
  • Part 1: Introduction & Interview
  • Part 2: Individual Long Turn
  • Part 3: Two-way Discussion

Part 1: Introduction and Interview

Berlangsung selama 4-5 menit.

Examiner akan memperkenalkan diri, dan kamu juga harus melakukan hal yang sama. Examiner lalu mengajukan 3 pertanyaan yang berkaitan dengan siapa kita, kegiatan yang dilakukan, tempat tinggal, pekerjaan, atau studi hingga hobi.

Part 2: Individual Long Turn

Berlangsung selama 3-4 menit.

Pada bagian ini, kamu akan diberikan IELTS Cue Card atau kartu yang berisi topik diskusi dan poin-poin yang harus dibahas dalam diskusi. Kamu diberikan 1 menit untuk menyiapkan jawaban dari topik yang ditanyakan! Dan sekitar 1-2 menit untuk berbicara. 

Bicaralah sebanyak yang kamu bisa! Biasanya topik berkaitan tentang dirimu dan ha yang terjadi pada hidupmu

Part 3: Two-way Discussion

Berlangsung selama 4-5 menit.

Pada diskusi dua arah ini, peserta akan diminta untuk membahas topik yang sama dengan bagian 2. Namun, kali ini peserta akan lebih banyak berinteraksi dan memberi feedback dengan examiner. Topik bisa berkembang lebih luas dan abstrak. Di sini kamu dapat diberikan pertanyaan lebih lanjut untuk mengupas topik tersebut.

 

Kriteria Penilaian

1. Fluency and Cohesion

Menilai kemampuan kamu untuk mengekspresikan ide dengan jelas dan tanpa keraguan

2. Lexical Resources

Rentang dan variasi kosakata kamu, dan seberapa tepat penggunaan kosakata

3. Grammatical Range and Accuracy

Kisaran struktur yang kamu gunakan dan jumlah kesalahan yang kamu buat

4. Pronunciation

Seberapa mudah memahami apa yang kamu katakan, kemampuan untuk menggunakan fitur pengucapan (intonasi, tekanan dan ucapan terhubung) secaraa alami. Ingat, aksen tidak dipertimbangkan

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *